Keajaibanalam – Tahukah Anda bila kayu manis diketahui memiliki khasiat didalam menurunkan kadar gula darah. Selain itu, kayu manis juga diketahui mengandung antioksidan yang kuat dan juga berfungsi sebagai salah satu penangkal radikal bebas.
Seperti yang dikutip pada laman kesehatan, pada Sabtu (16/09/2017), adapun manfaat kayu manis untuk kesehatan ternyata bukan hanya itu, kayu manis juga memiliki beberapa manfaat seperti diantaranya sebagai berikut ini :
1. Mengurangi pembengkakan di perut
Apabila Anda mengalami masalah pencernaan dan terkadang merasa perut Anda terasa sakit seakan-akan ingin meledak, maka Anda dapat minum teh kayu manis setelah makan. Hal ini tentunya akan membantu didalam mengatasi masalah di dalam perut dan juga mengurangi peradangan.
2. Mengobati jamur kaki
Orang yang mengalami penyakit ataupun infeksi jamur pada kaki ternyata dapat terbantu dengan mengkonsumsi kayu manis. Anda Dapat menemukan minyak esensial yang ada di toko obat dan makanan alami.
Untuk mengobatinya Anda dapat melakukan dengan cara menaburkan kaki Anda setelah dicuci dan dikeringkan dengan baik. Biarkan agar menyerap semalam.
Dan untuk mencegahnya menodai seprei Anda, maka Anda dapat mengekenakan kaus kaki ataupun tutupi kaki Anda dengan menggunakan lap bersih. Ini juga nantinya akan bertindak sebagai deodoran alami untuk kaki Anda.
3. Mengatasi flu berat
Nah bila Anda menderita flu, maka minumlah secangkir teh jahe agar dapat menenangkan sekaligus memperkuat sistem kekebalan tubuh Anda.
Jika Anda menambahkan sedikit kayu manis ke secangkir teh jahe, maka dapat membantu menurunkan demam dan memperbaiki batuk Anda. Anda juga akan merasa jauh lebih baik.
Jahe dan kayu manis diketahui memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri yang sangat membantu dalam situasi seperti ini.
4. Mengurangi risiko alzheimer
Bila Anda memiliki riwayat keluarga penyakit neurodegeneratif, sebaiknya untuk mengkonsumsi kayu manis setiap hari. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2013, adapun kandungan epicatechin dan cinnamaldehyde dalam kayu manis dapat mendukung kesehatan otak yang baik dan mencegah atau memperlambat munculnya penyakit Alzheimer.
5. Mengatasi kram perut
Wanita yang mengalami kram parah ketika selama menstruasi tentunya jufa dapat merasa jauh lebih lega dengan meminum secangkir seduhan kayu manis sebelum tidur.
Ini membantu dalam mengatasi sakit perut dan melemaskan otot. Selain untuk rebusan kayu manis, teh kayu manis juga merupakan cara terbaik untuk membantu Anda mendapatkan kualitas tidur.