Keajaibanalam – Nah bila biasanya anda hanya tahu bila buah pepaya dijadikan konsumsi buah-buahan setelah matang. Namun faktanya, pepaya muda malah banyak digandrungi dan diolah menjadi jenis menu makanan yang enak dalam melengkapi lauk makanan anda.
Umumnya pepaya muda banyak dijadikan hidangan makanan yang menggugah selera dengan cara ditumis. lantas bagaimana untuk cara penyajiannya sehingga makanan ini dapat menjadi favorit didalam menu hindangan di keluarga anda ? Kali ini kita akan membagikan resep cara dalam memasak tumis pepaya Muda cabai rawit, yakni sebagai berikut ini:
Bahan-bahan:
– 300 gr pepaya muda, sudah diserut
Bahan Bumbu:
– 3 siung bawang putih, cincang
– 4 siung bawang merah, cincang
– 1 sdm saus tiram
– 7 buah cabai rawit, iris tipis
– 2 buah cabai merah, iris tipis
– 1 buah jeruk pecel
– 1 cm lengkuas, memarkan
– 1 lembar daun salam
– garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
1. Pertama-tama remas pepaya dengan 1 sdt garam hingga menjadi layu, setelah itu kemudian cucilah hingga bersih dan tiriskan.
2. Tumislah bawang merah dan juga bawang putih hingga menjadi harum. Setelah itu, masukkan cabai, daun salam dan juga lengkuas, tumis lagi kembali dengan menggunakan bumbu hingga menjadi harum.
3. Langkah selanjutnya yaitu masukan pepaya muda dan kemudian tumis hingga lebih layu. Lalu masukkan saus tiram, gula, garam dan juga sedikit penyedap rasa. Beri perasan jeruk agar terlihat lebih segar. Tuang sedikit air apabila terlalu kering.
4. Tumis hingga pepaya muda hingga menjadi empuk dan juga tes rasa. Jika sudah pas, matikan api.
5. Tumis pepaya kini sudah siap disajikan dengan nasi hangat dan bisa dijadikan lauk favorit keluarga.