Keajaibanalam.com, Info Kesehatan – kesehatan paru-paru harus lebih diperhatikan sebagaimana seperti organ tubuh lain, paru-paru juga membutuhkan perawatan dan perhatian sehari-hari. Tak hanya dari polusi udara, tetapi juga COVID-19.
Aktivitas pernapasan berperan dalam memasok oksigen ke setiap bagian sel dalam tubuh. Tanpa oksigen yang cukup, tubuh menjadi lebih rentan terkena masalah kesehatan, khususnya yang terkait dengan pernapasan. Untuk mengetahui apakah paru-paru dalam keadaan sehat ternyata ada caranya lho. Berikut tanda-tanda paru-paru tidak sehat.
1. Batuk berlangsung lama dan tidak berhenti
Perlu kamu diketahui, batuk memiliki beberapa jenis seperti batuk biasa, batuk sub-akut, dan batuk akut, seperti dilansir dalam laman healthline.com. Apabila batuknya karena flu biasa, mungkin bukan masalah besar ya.
Tetapi kalau batuknya tidak pernah berhenti dan berlangsung lama, bahkan sampai mengeluarkan darah, segeralah periksa.
2. Bahu, punggung, atau dada terasa nyeri
Meskipun tanda-tanda ini jarang terjadi, tetapi bahu, punggung, atau dada yang mengalami nyeri bisa mengindikasikan awal dari kanker paru-paru, seperti dikutip dalam laman healthline.com. Jadi kalau gejala itu sudah dideteksi lebih awal, tentu akan lebih mudah mendapatkan perawatan. Apabila nyerinya terasa kuat dan berlangsung lama, disarankan untuk segera memeriksakan diri ke dokter ahli.
3. Napasnya pendek
Napas pendek bisa disebabkan karena kondisi jantung atau paru-paru yang terganggu, asma atau juga alergi. Biasanya dipicu karena lingkungan dengan polusi tinggi, dan sanitasi yang kurang baik. Selain itu, juga bisa dipicu karena kurang bergerak atau olahraga. Jadi solusinya adalah rutin berolahraga. Apabila kondisinya tidak berubah, segera ke dokter saja.
4. Kulit dan mata berwarna kuning
Kulit dan mata yang berubah warna menjadi kuning bisa menjadi indikator terkena kanker paru-paru lho. Kondisi ini dinamakan metastase, di mana kanker menyebar ke hati. Sehingga menyebabkan kulit dan mata berubah menjadi kuning pucat. Jika memiliki tanda ini, jangan menunda waktu untuk ke dokter ya agar mendapatkan penanganan.
5. Terasa mudah lelah
Faktor kelelahan bisa menjadi indikasi ada yang tidak beres dengan tubuh. Bukan saja pada paru-paru, tetapi bisa juga organ tubuh lainnya. Jika tubuh mudah lelah, kurang nafsu makan, dan tanda-tanda seperti pada poin satu hingga empat menyertai, bisa jadi itu menjurus pada kanker paru-paru.