Keajaibanalam.Com, Palembang – Terletak dibagian paling ujung selatan Sumatera. Provinsi Lampung yang memiliki posisi berhadapan langsung dengan samudra Indonesia dan selat sunda. Karena itu, lampung juga memiliki pulau dan pantai yang sangat mempesona dengan keajaiban alamnya yang sangat eksotis.
Lampung selatan memiliki tempat – tempat wisata bahari dengan sejuta pesona. Dengan pemandangan alam yang terdiri dari pegunungan, garis pantai, dan daratan. Menjadikan wilayah ini mempunyai beragam objek wisata yang sangat saying jika dilewatkan. Selain itu, untuk akses menuju lampung selatan juga bisa ditempuh dengan menggunakan kapal deri hanya dalam 2 hingga sampai 3jam melalui pelabuhan Bakauheni. Dan kemudian anda bisa melanjutkannya dengan kapal motor untuk menuju pulau yang eksotik dan cantik dan yang pastinya bisa memanjakan mata dan hati anda.
Inilah 5 pulau yang sangat menawan di lampung selatan yang pastinya akan memanjakan diri anda.
1. Pulau Pahawang
Pulau yang satu ini terletak di kecamatan Punduh Padada. Kabupaten Pasawaran. Lampung Selatan ini memiliki wisata bahari yang sangat menarik. Salah satu daya tariknya adalah keindahan dan keajaiban alam di bawah lautnya yang indah dan bisa anda nikmati. Air laut yang jernih dan biru, ditambah lagi dengan bersnorkling untuk menikmati keindahan bawah lautnya yang pastinya akan memanjakan mata anda.
2. Pulau Sebesi
Pulau Sebesi juga masuk didalam wilayah Desa Tejang. Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan. Pulau yang satu ini memiliki bukit yang biasa disebut juga sebagai gunung sebesi, dan pantai yang cantik nanasri ini. Disini juga anda bisa melakukan berbagai aktivitas seperti bermain kano, snorkeling, ataupun anda bisa berkeliling menikmati keindahan alam Pulau Sebesi.
3. Pulau Sebuku
Pulau sebuku merupakan salah satu pulau yang terbesar di selat sunda. Dengan letak yang dekat dengan gunung Krakatau. Pulau ini memiliki pemandangan yang sangat menakjubkan. Panorama pantai pasir putih dengan air laut yang sangat jernih berlatarkan gunung berapi merupakan suatu pemandangan yang sangat indah dan menikmati semilir angin yang pastinya akan sangat menyegarkan.
4. Pulau Wayang
Pulau Wayang adalah pulau yang di kenal juga sebagai pulau yang sebutannya miniature Raja Ampat. Keindahan dari pulau ini terlihat dari hamparan tebing yang menjulang tinggi. Dan ditumbuhi banyak pepohonan maupun rerumputan. Tebing – tebing tersebut terletak di tengah laut dan keindahan ini yang membuat Pulau Wayang hampir sama dengan pemandangan di Raja Ampat.
5. Pulau Balak
Satu lagi pulau yang bisa anda nikmati keindahan alamnya adalah pulau Balak. Beragam spesies ikan laut dan terumbu karang bisa anda nikmati dengan melakukan aktifitas snorkeling. Karakteristik unggulan pulau ini merupakan suatu susunan terumbu karangnya yang sangat rapat dan memenuhi kawasan bawah lautnya.